Sambutan

Selamat datang di Seputar Dunia Tekhnologi, Terima Kasih Atas Kunjungannya dan Selamat Membaca

Tab

Jumat, 24 Oktober 2014

Cara Mempercepat Download di IDM

Assalamu'alaikum Wr. Wb

   Jumpa lagi dengan saya Syahrul Fauzan di Fauzanhale.blogspot.com. Pada Postingan kali ini, saya ingin berbagi sebuah tips untuk menaikan kecepatan download di IDM. Cara ini sudah saya coba sendiri dan lumayan menaikan kecepatan download File di IDM. 

  Cara settingnya sangat mudah sekali, akan tetapi kecepatan download juga tergantung koneksi yang anda gunakan. Cara ini bisa diterapkan untuk semua jenis koneksi internet anda mulai dari Wive-LAN, WIFI, Dial-up, dll. 

   Bagi yang belum tahu apa itu IDM, IDM atau Internet Download Manager adalah sebuah software yang digunakan untuk memanage suatu proses download sebuah file. IDM memiliki kecepatan yang lebih cepat dari download manager lain atau biasa di sebut download accelerator.

cara seting idm download super cepat
Langkah - langkah Untuk Mempercepat IDM :
  1. Pertama buka Software IDM terlebih dahulu
  2. Kemudian pilih Options
  3. Pada Connection/ Speed, pilih Other
  4. Pada Default Max conn.number rubah jadi 16 lalu tutup IDM
  5. Tekan tombol Windows + R dan tuliskan "regedit" tanpa petik dan klik OK
  6. Jalankan Regedit > HKey_Current_User > Software > Download Manager
  7. Lihat jendela kanan, Double Klik pada Connection Speed lalu pilih decimal
  8. Isi Decimal dengan 99999999 lalu OK
  9. Tutup Regedit dan Restart Komputer
   Jika tahapan diatas sudah dilakukan dengan benar, Cobalah untuk mendownload sebuah file dan lihat bedanya. Apakah ada perbedaan dari sebelumnya ? Dan perlu saya ingatkan sekali lagi ,bahwa trik ini juga tergantung koneksi internet anda. 

Ok ,, Sekian dari saya
Semoga artikel yang saya posting di atas dapat bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts